Pengembangan Desa Wisata Melalui Pemberdayaan Masyarakat

Identifikasi Permasalahan

Masalah Bidang Agrowisata
          Permasalahan yang dihadapi dalam pengembangan agrowisata Sumber mata air Cimutan yang terletak di desa kasomalang kulon tepatnya RW 04, yaitu dari segi finansial dimana masyarakat sekitar tidak mau adanya infestor-infestor untuk pengembangan wisata cimutan sedangkan untuk pengembangan tempat wisata dan promosi wisata memerlukan biaya yang cukup besar. 

Masalah Bidang Ekonomi
          Dalam pengembangan bidang ekonomi yang ada di desa kasomalang kulon, bagaimana memasarkan produk yang sudah ada karena produk makanan di desa kasomlang kulon, oleh karena itu harus ada wadah untuk pemasaran produk-produk di Kasomalang Kulon. 

Masalah Bidang Pendidikan
          Pada bidang pendidikan merupakan bidang yang penting, untuk mengembangkan pengetahuan, keterampilan, disiplin, dan akhlak maka harus dilakukan proses belajar dan mengajar dengan metode yang sesuai. 

Masalah Bidang Lingkungan
          Masalah yang dihadapi dalam lingkungan, yaitu masalah sampah tentang  bagaimana mengelola sampah. Antara lain pembuangan sampah untuk tidak pada tempat yang seharusnya seperti solokan, perkebunan, dan tempat-tempat lainnya yang tidak bisa mengurai sampah. Untuk itu pemilihan sampah yang masih bisa di daur ulang juga diperlukan agar sampah sampah yang masih bisa di manfaatkan, tidak terbuang begitu saja.

Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KKNM Universitas Subang 2018

Blog ini adalah hasil output dari kegiatan KKNM Universitas Subang Kelompok 06 Tahun 2018 yang dilaksanakan di desa Kasomalang Kulon Kecamatan Kasomalang Kabupaten Subang.
Kami berharap dengan adanya blog ini, potensi wisata yang ada didesa Kasomalang Kulon dapat lebih diketahui oleh masyarakat luas

Popular Posts

Recent Posts

Featured Post

Peta Potensi Desa Kasomalang Kulon